Sabtu, 29 Desember 2018

Seorang Kawan dan Guide Andalan

Hello Historian......

Tampangnya biasa, gayanya juga tdk tengil kayak saya, selalu merendah dan ringan tangan pada sesama. Dia siswa saya yg juga kawan saya. Banyak pelajaran yg saya ambil ketika dekat dengan dia. Arti perjuangan yg sebenarnya, tidak pantang menyerah dalam segala kondisi dan tentunya jiwa petualang yg menguasai diri bukan menundukan alam. Bersamanya saya pernah jalan2 mengitari Surabaya menemukan lokasi dan belajar sejarah Masjid Ceng Ho. Berdua dengan dia saya pernah ditunjukan kampung warna warni di Malang, bersilaturahmi dengan kawan guru dan tentunya berkunjung ke Jatim Park 3 yg barusan dibuka. Melalui bantuan dia dan tim Samisanov liburan, saya akhirnya melepas kerinduan selama ini dengan laut pantai selatan Malang. Dan barusan saya melaksanakan plan B mengajak dia untuk melampiaskan kerinduan pada Gunung kelalui kunjungan ke destinasi Wisata Bromo. Makasih kawan akhirnya saya terus berucap subhannallah selama perjalanan bisa mencium bau pohon cemara dan dinginnya kabut gunung.




Jangan tanya namanya sebelum mengenalnya. Karena apa arti sebuah nama tanpa torehan karya......Dan dia banyak karya serta pengalamannya.
Tipikal anak manusia yg bisa melebur dengan semua jenis orang. Orang yg mau membantu tanpa pamrih dan kalo tidur ngorok hehee. Makasih sudah menemani saya untuk menemukan destinasi2 baru yg belum pernah saya kunjungi. Semoga nanti cita2mu jadi anggota TNI atau polisi bisa terkabul... Aamiin. Minimal kamu sudah punya jiwa petualang dan bakat menjadi guide yg sabar dan menguasai medan itu insyaallah akan jd modal besarmu jd orang hebat nantinya. 


Laut dan gunung sudah kita kunjungi bersama, selanjutnya apa, kemana dan seperti apa?
Tunggu kisah bersejarah nantinya....
#SamisanovLiburan
#BersamaPakAries
#SejarahMakinEksis

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda tentang tulisan ini.....