Dunia Inovasi

Materi Sejarah

Sabtu, 23 November 2019

Implementasi Inovasi Media Komik Dalam Pembelajaran

Hello Historian......

Pelatihan 2 : Implementasi Inovasi Media Komik Dalam Pembelajaran



Komik memiliki lima kelebihan jika dipakai dalam pembelajaran yaitu :

  1. komik dapat memotivasi siswa selama proses belajar mengajar;
  2. komik terdiri dari gambar-gambar yang merupakan media yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran;
  3. komik bersifat permanen;
  4. komik bisa membangkitkan minat membaca dan mengarahkan siswa untuk disiplin membaca khususnya mereka yang tidak suka membaca;
  5. komik adalah bagian dari budaya popular ( Gene Yang dalam Wurianto,2009).

Maka  persiapan penyusunan bahan ajar berupa komik perlu dilakukan dengan baik yaitu gambar pada komik tidak disajikan secara berlebihan agar tidak terjadi penumpulan imajinasi otak, materi yang kompleks tetap disajikan, dan bahan ajar berupa media komik disajikan berbasis android melalui aplikasi keren bernama Comic Strip It.


Bagaimana mengimplementasikan media komik dalam pembelajaran ?

Itu akan dibahas dalam Pelatihan "Implementasi Inovasi Media Komik Dalam Pembelajaran"


Pelaksanaan : 6-26 September 2019
Pembimbing : Aries Eka Prasetya

Tujuan pelatihan :
Guru mampu mengimplementasikan teknologi inovasi Komik dalam pembelajaran di sekolah yang dibuktikan dengan laporan pelatihan berbentuk Media Komik dan karya video dokumentasi pembelajaran di kelas menggunakan media komik.

Materi yang akan diberikan :
1.Pengenalan Komik sebagai media pembelajaran
2.Memanfaatkan Media Komik dalam pembelajaran di kelas
3.Intall aplikasi Comic Strip It Pro
4.Membuat Komik dengan belajar menyusun frame dan lembar komik
5.Membuat media komik sesuai mata pelajaran yang diajarkan
6.Menyusun lembaran komik sebagai media pembelajaran yang inovatif dan kreatif
7.Mengimplementasikan media komik dalam pembelajaran di kelas
8. Mendokumentasikan pembelajaran menggunakan editing video sederhana
9. Mengupload video dokumentasi pembelajaran ke channel youtube
10. Pre dan Post Tes serta pengumpulan laporan pelatihan

Silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini :
Langkah 1 
Silahkan daftar pelatihan sekaligus melaksanakan pre tes melalui link berikut  http://gg.gg/Daftar-dan-Pre-Tes

Langkah 2 
Buka materi pelatihan dan ikuti tahapan di dalamnya. Silahkan download materi pelatihan di link berikut http://gg.gg/Materi-Pelatihan-Komik

Langkah 3 
Jika mengalami kendala atau perlu diskusi bisa bergabung di Grup Telegram pelatihan AGSI melalui link berikut http://bit.ly/TelegramAGSI 

Langkah 4 
Silahkan mempraktekan (mengimplementasikan) inovasi inovasi komik dalam pembelajaran atau di lingkungan sekolah. Jangan lupa untuk memfoto dan memvideokannya (bagian dari pelaporan pelatihan). Contoh Video bisa di lihat di link berikut  https://www.youtube.com/watch?v=GUbrSyzu5tg

Langkah 5
Mengumpulkan laporan dan link youtube dokumentasi melaksanakan implementasi inovasi komik dalam pembelajaran. Silahkan kumpulkan laporan dan link sekaligus Post Tes melalui link berikut  http://gg.gg/Pos-Tes-dan-Pelaporan-Tugas-Komik

Batas pengumpulan laporan sampai hari Jum'at, 26 September 2019 pukul 22.00 wib
Jika anda dinyatakan LULUS pelatihan maka e-sertifikat akan dikirimkan ke alamat email masing-masing, atau juga bisa melihatnya secara kolektif di https://humastikagsi.blogspot.com/p/download-sertifikat.html 

Terus Berinovasi Berkreasi Memajukan Negeri Melalui Prestasi 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda tentang tulisan ini.....