Dunia Inovasi

Materi Sejarah

Kamis, 07 Desember 2017

Belajar Articulate Storyline 3

Hello Historian......
Tulisan copas dari Blognya bu Amiroh http://amiroh.web.id 
Bermula dari lomba MembaTIK (Membuat Bahan Ajar Berbasis TIK) 2017 yang diselenggarakan oleh Pustekkom Kemdikbud tanggal 24-25 November 2017, baca Lomba Membatik Kemdikbud 2017, saya mengenal Articulate Storyline (AS). Saat itu saya belajar articulate secara otodidak dalam waktu tidak lebih dari satu minggu dari website articulate storyline dan video tutorial dari youtube untuk membuat media yang akan saya ikutkan lomba. Dan ini dia hasil media pembelajaran yang saya buat dari articulate storyline versi 2 yang alhamdulillah menjadi juara 1 lomba membaTIK untuk wilayah Surabaya..hehe.
Berbekal dari pengalaman membuat media pembelajaran menggunakan articulate storyline tersebut, saya ingin berbagi kepada teman-teman pengunjung setia blog saya ini tentang bagaimana cara membuat media menggunakan articulate storyline. Tujuan utamanya adalah supaya semakin banyak teman-teman guru yang kreatif membuat media pembelajaran yang akan digunakan untuk mengajar di kelas.
Tampilan Pembuka Articulate Storyline 3


Pada postingan ini saya menggunakan articulate storyline versi 3 yang dirilis 11 September 2017. Sebenarnya kita bisa belajar articulate storyline dari versi berapapun, sebab hampir semua konsepnya sama. Saya sendiri pertama kali belajar articulate versi 2, dikarenakan saya nemu tutorialnya articulate yang versi 2 ini..hehe. Banyak sekali tutorial AS versi 2 yang bisa kita ditemukan baik berupa artikel maupun video. Sedangkan pada AS versi selanjutnya, yaitu versi 3 dan 360, kita bisa pelajari secara mandiri setelah kita faham konsep articulate storyline versi 2.
Articulate storyline merupakan salah satu multimedia authoring tools yang bisa digunakan untuk membuat media pembelajaran interaktif dengan konten yang berupa gabungan dari teks, gambar, grafik, suara, animasi, dan video. Hasil publikasi articulate storyline berupa media berbasis web (html5) atau berupa application file yang bisa dijalankan pada berbagai perangkat seperti laptop, tablet, smartphone maupun handphone.
Articulate storyline ini cukup mudah dipelajari bagi para pemula yang telah memiliki dasar membuat media menggunakan Ms PowerPoint, karena fitur AS ini sangat mirip dengan fitur yang ada pada Ms PowerPoint. Sedangkan bagi pengguna yang sudah expert, bisa berkreasi menciptakan media yang lebih interaktif dan powerful.
Tampilan Articulate Storyline 3
Saat tulisan ini diposting, articulate storyline memiliki versi terbaru yaitu articulate storyline 360. Perbandingan AS pada semua versi dapat dilihat pada artikel articulate storyline compare version ini.
Jika anda tertarik untuk membuat multimedia interaktif menggunakan articulate storyline, anda bisa mendapatkan versi trialnya melalui situs resminya https://articulate.com/p/trial-downloads dan simak tutorialnya pada postingan saya selanjutnya 😀
Referensi:
http://amiroh.web.id/belajar-articulate-storyline-3/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan tinggalkan komentar anda tentang tulisan ini.....